Departemen Informatika

Teknologi Informasi dan Komunikasi telah merambah di hampir setiap sisi kehidupan manusia. Karena itu, pada saat ini dan tahun-tahun mendatang, dibutuhkan tenaga kerja dalam jumlah yang besar di bidang TIK ini. Meskipun begitu, hanya mereka yang berkualitaslah yang akan mampu memenuhi kebutuhan dan tantangan masa depan ini. Departemen Informatika Universitas Atma Jaya Yogyakarta hadir bagi masyarakat yang ingin memenuhi kebutuhan ini. Departemen Informatika Universitas Atma Jaya Yogyakarta menyelenggarakan Program S1 dan S2 Informatika serta Program S1 Sistem Informasi. Dengan staf pengajar berkualitas, fasilitas yang lengkap, dan kurikulum berbasis outcome (Outcome Based Education), yang diperkaya dengan program-program merdeka belajar (MBKM) serta materi dari berbagai vendor software dan hardware internasional beserta sertifikasinya, Departemen Informatika mampu menghasilkan lulusan yang kualitasnya telah diakui masyarakat. Terbukti pada saat ini semakin banyak perusahaan yang meminta secara khusus untuk merekrut lulusan dari Program Studi Informatika dan Sistem Informasi UAJY. Saat ini Program S1 Informatika telah memperoleh Akreditasi “A” dari BAN-PT, sedangkan Program S1 Sistem Informasi dan Program S2 Informatika memperoleh Akreditasi “B”. Bergabunglah dengan kami, lalu taklukkan dunia dengan jemarimu! Official Web Site:  https://fti.uajy.ac.id/informatika https://fti.uajy.ac.id/sisteminformasi/ https://pasca.uajy.ac.id/program-magister/magister-teknik-informatika/